Sleeping mask Bybdka apakah sudah BPOM – Menjaga kesehatan kulit wajah dengan melakukan perawatan di malam hari sebelum tidur termasuk hal yang sangat dianjurkan.
Mengingat, metabolisme kulit akan meningkat selama tidur sehingga bisa membantu proses regenerasi kulit wajah sekaligus memperbaiki sel dan jaringan kulit yang rusak.
Jika memang demikian, sleeping mask menjadi salah satu pilihan produk perawatan kulit yang baik untuk menjaga kesehatan kulit wajah di malam hari.
Tentu saja, karena produk ini memiliki berbagai kandungan yang diyakini dapat mempertahankan kelembaban kulit.
Hanya saja, kamu harus cermat dan teliti saat memilih sleeping mask yang sesuai tipe kulitmu. Mengingat, kini berbagai jenis sleeping mask hadir dalam varian yang beragam.
Nah, Sleeping Mask Bybdka merupakan salah satu produk yang banyak direkomendasikan wanita Indonesia karena memiliki bentuk yang berbeda dari yang lainnya, yakni teksturnya yang berupa krim.
Sayangnya, di balik kelebihan yang diiming-imingkan, masih banyak yang mempertanyakan tentang status keamanannya, apakah sudah BPOM?
Penasaran akan fakta Sleeping Mask Bybdka apakah sudah BPOM atau belum? Cek di sini!
Varian Sleeping Mask Bybdka
Berkat kandungan dari bahan-bahan alami dan tersedia dalam berbagai macam varian, sleeping mask dari merk baru ini sudah banyak diserbu wanita Indonesia.
Adapun macam-macam varian yang ditawarkan Sleeping Mask Bybdka adalah:
-
Saffron
Salah satu varian Sleeping Mask Bybdka yang wajib kamu gunakan adalah Saffron.
Varian ini memiliki kandungan antioksidan crocin, crocetin dan kaempferol. Oleh karena itu, varian Saffron ini diformulasikan khusus bagi kamu yang memiliki tipe kulit kombinasi, antara berminyak dan berjerawat.
Sleeping mask Saffron dari Bybdka juga menawarkan beragam manfaat yang bisa menjaga kesehatan kulit wajah, seperti:
- Membantu menghilangkan bruntusan
- Mampu meredakan jerawat batu serta menyamarkan noda bekas jerawat
- Dapat mengontrol minyak berlebihan di wajah
- Antioksidan
-
Madu
Selain Saffron, Sleeping Mask Bybdka juga menghadirkan varian lainnya yang tidak kalah menarik, yakni Madu.
Seperti yang sudah diketahui, madu termasuk salah satu bahan yang mempunyai khasiat besar bagi kesehatan juga kecantikan kulit.
Nah, pada merk ini, varian madu diperuntukkan bagi kamu yang berjenis kulit sensitif.
Sebab, bahan kecantikan ini memiliki manfaat yang bisa menjaga kesehatan kulit wajah, seperti:
- Membantu mencerahkan kulit wajah
- Mampu mengatasi jerawat yang membandel
- Membantu menyamarkan bekas jerawat
- Dapat mengangkat sel kulit mati
- Merawat kulit sensitif
-
Zaitun
Varian selanjutnya yang ditawarkan Sleeping Mask Bybdka adalah Zaitun. Seperti yang sudah diketahui, zaitun mempunyai minyak yang mana bisa bermanfaat bagi kesehatan tubuh seperti mampu menurunkan kolesterol karena memiliki kandungan nutrisi.
Terlebih, minyak zaitun juga bisa bermanfaat untuk kesehatan wajah seperti melembabkan kulit wajah sehingga bagi kamu yang memiliki kulit kering cocok memakai varian ini.
Adapun, manfaat lain yang bisa kamu dapatkan, seperti:
- Melembabkan kulit wajah
- Mencerahkan kulit wajah
- Mengandung antioksidan
- Mengatasi peradangan jerawat
- Mengatasi sunburn
-
Coconut Oil
Varian Sleeping Mask Bybdka lain yang menarik untuk kamu coba adalah Coconut Oil.
Varian ini sedikit berbeda dengan yang lainnya. Di mana terdapat kandungan antioksidan dan polifenol yang tinggi sehingga mampu menghancurkan sel penyebab penyakit kulit.
Nah, varian ini diproduksi khusus bagi kamu yang memiliki kulit normal. Karena banyak khasiat yang bisa kamu dapatkan diantaranya:
- Melembabkan kulit wajah
- Mampu mengatasi sunburn
- Dapat menyamarkan noda hitam
- Membantu mengatasi kulit kusam
- Dapat mengecilkan pori-pori
Sleeping Mask Bybdka Apakah Sudah BPOM?
Meskipun, Sleeping Mask Bybdka kini sudah mendapatkan berbagai respon positif dari para penggunanya. Akan tetapi, hal ini tidak menjamin bahwa produk ini aman untuk digunakan dalam jangka waktu panjang.
Sayangnya, untuk produk Sleeping Mask Bybdka sampai saat ini, belum memiliki izin edar dari BPOM sehingga kurang aman untuk kamu gunakan dalam jangka panjang.